Sabtu, 19 Juli 2008

Petunjuk Pemeliharaan ACCU (Baterai)

-Periksalah terminal pole accu,ketinggian accu zuur secara berkala (minimum sekali dalam sebulan).

-Bila terminal pole berkarat,cucilah dengan menggunakan air panas,keringkan dan beri 'gemuk' (grease) pada terminal pole.

-Jika permukaan accu zuur turun hingga mendekati garis lower level,tambahkan HANYA DENGAN AIR ACCU (DISTILLED WATER) saja JANGAN ditambah air zuur.

-Bila mesin sulit untuk di-start ,klakson lemah,lampu redup,atau bila diukur berat jenis accu zuur nya kurang dari 1200 berarti accu berada dalam keadaan kekurangan muatan.Lakukan charge (stroom) sampai timbul gelembung yang kuat pada accu zuur (seperti mendidih) atau bila diukur berat jenisnya telah mencapai 1260 kembali.

Tidak ada komentar: